Mengapa Orang Cina di Indonesia Banyak yang Sukses

Mengapa Orang Cina di Indonesia Banyak yang Sukses - Banyak sekali cara positif yang bisa ditempuh supaya bisa sukses. Bebagai macam metode yang beragam bisa dijadikan pilihan untuk bisa menjadi sukses. Yang akan dibahas pada artikel kali ini adalah cara sukses berbisnis ala Tionghoa. Tak heran memang mengapa banyak sekali orang Cina yang bisa sukses memiliki dan memimpin perusahaan besar di Indonesia.

Tips Sukses ala orang Tionghoa


Negara Cina adalah negara yang paling tanggu dalam menghadapi Krisis Ekonomi. disaaat Amerika jatih karena badai krisis dunia, namun China masih bisa berdiri tegak dan mengalami kenaikan yang sangat pesat saat itu. Apa saja rahasia yang bisa membuat orang cina bisa sukses, mari kita simak

1. Pekerja Keras
Orang cina memiliki prinsip bekerja yang keras dan tak kenal lelah. Prinsip yang dimiliki inilah yang membuat orang cina memiliki finansial yang cukup mapan dibandingkan etnis lainnya. Mereka rela mengeluarkan seluruh tenaganya siang dan malam untuk bekerja demi kesuksesan bisnis yang mereka jalankan. Walupun mereka sudah memiliki banyak karyawan mereka juga rela terjun dan aktif didalam usahanya tersebut. Coba perhatikan toko kelontong miliki orang cina, pemilik toko pasti juga ikut melayani customer langsung.

2. Tidak Pernah Puas dalam berusaha
Jika diteliti perbedaan antara orang cina dan etnis lain di Indonesia, orang cina lebih memiliki sifat yang tidak pernah puas. Jika mereka sudah merintis usaha nya yang dibilang sudah cukup maju. Mereka menginginkan yang lebih selagi mereka bisa, coba bandingkan dengan mental seorang karyawan, mereka berpikir bahwa dengan gaji karyawan tersebut mereka sudah cukup buat makan sehari-hari, tak jarang mereka tidak punya niat untuk bisa hidup lebih sukses dari sebelumnya. dan mempertahankan pekerjaan tersebut tidak mau membangun usaha sedniri.

3. Prinsip Harus Bisa
Prinip lain yang dimiliki orang cina adalah harus bisa, jika orang lain bisa melakukan itu, maka kita juga harus bisa. Coba perhatikan negara lain yang membuat Hand Phone, maka orang cina bisa membuatnya sendiri, bahkan dengan harga jual jauh lebih rendah dari negara lain. Dengan cara demikian mereka bisa mengimbangi kesuksesan dari orang lain, bahkan mereka terus berusaha mencapai kesuksesan yang lebih tinggi lagi.

4. Prinsip Pinjam Uang Kerabat
Kebanyakan etnis Tionghoa tidak mau menggukan jasa perbankan, karena meminjam uang diperbankan akan dibebankan dengan bunga yang besar. Mereka lebih suka meminjam uang kepada kerabat untuk usaha yang baru saja mereka rintis, karena mereka tau semua resiko jika membangun usaha tersebut,oleh karena itu mereka lebih memilih meminjam uang kepada kerabat mereka, Perlu anda ketahui rasa solidaritas sesama etnis tionghoa sangatlah tinggi, apa lagi dalam berbisnis. Mereka mau membantu saudara mereka yang mencoba untuk merahi kesuksesan.

5. Beli dalam Jumlah Partai
Orang cina memiliki kebranian dalam mengambil resiko, walaupun mereka berani tapi tetap diimbangi dengan kemampuan dalam memanage resiko tersebut. Orang cina senang membeli barang secara partai, selanjutnya mereka jual kepada pedagang kecil atau pengecer. Mereka tidak mengambil keuntungan yang besar, mereka lebih bermain di kuantitas dan jumlah penjualan yang besar. Maksudnya untung sedikit tetapi penjualan besar.

6. Mereka lebih menghargai waktu
Mereka memegang teguh prinsip "waktu adalah uang", dimana setiap menit dalam bekerja mereka lakukan dengan semaksimal mungkin. Mereka lebih memilih menghabiskan waktu untuk bekerja dibandingkan melakukan hal yang lainya. Bahkan bersosialisasi dengan tetangga sebalah pun jarang. Dengan menghabiskan waktu dengan bekerja, mereka bisa mencapai kesuksesan sesuai target yang mereka tetapkan

7.  Kebersamaan Keluarga tetap terjaga
Buat apa banyak uang tapi urusan rumah tangga selalu bermasalah. Sebisa mungkin mereka meluangkan waktu untuk suatu kebersamaan keluarga. Saya pernah bekerja disebuah perusaan yang dipimpin oleh orang tionghoa. Sang istri selalu menemani suami dalam melakukan kegiatan apa pun di perusahan tersebut. Istri rela melakukan pekerjaan suami untuk suatu kebersamaan,

Demikianlah beberapa prinsip dan cara bisnis orang tionghoa, yang mungkin bisa anda jadikan sebagai pelajaran demi meraih kesuksesan, dari kesemua prinsip yang ada diatas, Semoga artikel tentang Mengapa Orang Cina di Indonesia Banyak yang Sukses, bisa bermanfaat bagi anda.

Previous
Next Post »