Kata Mutiara di Anime Shiengki No Kyojin (Attack On Titan)

Kata Mutiara di Anime Shiengki No Kyojin - Kemarin malam admin baru saja menonton anime ini, sangat menegangkan dan seru. Anime ini di tulis oleh Hajime Isayama dan dirilis pertama kali di Jepang pada tahun 2009, dan di terbitkan di Indonesia oleh Level Comics pada tahun 2013. Anime ini menceritakan tentang di suatu zaman umat manusia hampir punah dimangsa oleh para raksasa, manusia yang tersisa bertahan hidup dengan membuat tembok besar diantara tiga lapis yang di namai tembok Maria, tembok Rose, dan tembok Sina. Tembok tersebut sangat tinggi dan tebal sehingga tak mungkin di tembus oleh raksasa. Suatu ketika tiba-tiba muncul raksasa yang tingginya sama seperti tembok, raksasa tersebut dinamai raksasa kolosal menjebol tembok Maria, Sehingga para titan yang berukuran lebih kecil bisa masuk untuk memakan para manusia.


kalau ingin tau cerita lengkapnya bisa download dan nonton. Karena yang akan dibahas adalah kata mutiara dari anime Shiengki No Kyojin.

""Aku ingin melihat kenyataan di luar sana. Aku tidak ingin mati di dalam dinding ini tanpa mengetahui apa yang ada diluar sana. Jika tidak ada yang melakukan hal itu, maka mereka yang berjuang dan kehilangan nyawa akan mati dengan sia-sia."

"Kenapa di dunia ini, orang yang paling mampu melawan para raksasa malah diberi hak untuk menghindari mereka? Kenapa bisa menjadi lelucon seperti ini?"

"Itu adalah jurus yang kupelajari ketika kau bermalas-malasan. Jika menurutmu kenyataan ini cuma hidup nyaman dan mengikuti kemaunmu sendiri, kau masih bisa menganggap dirimu itu prajurit? "

"Jika menurutmu kita tidak bisa menang, maka kita harus menyerah begitu saja?"


"Dunia ini tak berubah menjadi neraka. Hanya selama ini aku telah salah paham. Sejak awal dunia ini memang neraka."

"Jika menurutmu mengorbankan nyawa demi menolong orang lain itu sudah biasa. Kau juga pasti mengerti, terkadang satu pengorbanan nyawa bisa menolong banyak nyawa."

"Jika aku tak bisa, aku akan mati. Tapi, jika aku menang, aku akan hidup. Jika aku tak bertarung, aku tak bisa menang "

"Apa selama ini aku cuma mengejar mimpi belaka? Kukira aku sudah menyadari kenyataannya. Kalau dipikir-pikir, ini sudah jelas. Kita tak mungkin bisa mengalahkan para makhluk raksasa ini."


"Kau sudah banyak berjasa. Lalu, kau akan terus berjasa. Jiwamu akan bernaung dalam diriku, dan memberiku kekuatan! Aku berjanji, aku pasti akan membasmi para Raksasa"


"Siapa pun lawanku, aku tidak peduli. Aku takkan membiarkan siapapun membunuh temanku."


"Jika ada musuh kuat dari luar yang mengancam umat manusia, umat manusia mungkin akan bersatu dan berhenti berperang dengan sesamanya."

"Dia tidak terlihat seperti pahlawan hebat yang dipuja orang-orang, kan? Kopral Rivaille yang sesungguhnya itu.. Orang pendek, menjengkelkan, kasar, dan sulit untuk didekati."

"Paksa otakmu berfikir jika kau tak ingin mati."


"Yang membedakan arah pengambilan keputusan adalah pengalaman masa lalu."


"Akan banyak pelajaran yang kita peroleh saat kita berani mengambil resiko."

"Jika kita tak bisa mengorbankan apa pun, kita takkan bisa mengubah apa-apa. Demi melampaui monster, kita harus rela mengorbankan kemanusiaan kita."

"Kau boleh memusuhi seluruh dunia ini. Meskipun seluruh dunia menganggapmu musuh, hanya ayahlah yang akan selalu ada memihakmu!"

Previous
Next Post »