Yang Harus Dilakukan Ketika Pacar Sedang Sibuk

Yang Harus Dilakukan Ketika Pacar Sibuk - Ketika Pacar sedang sibuk hal yang tidak boleh anda lakukan adalah menuntut meminta perhatian lebih dan marah. Ini yang akan membuat pacar kita memikirkan "dia kok sibuk terus, kapan ada waktu buat aku". Pemikiran seperti itu wajar-wajar saja dalam menjalani suatu hubungan, Tapi anda jangan terus menuntut dengan perasaan marah, mengucap kata kasar seperti

(1) "kamu udah gak perduli lagi ma aku ya, kamu lebih milih kesibukanmu, sampai lupain aku".

Kata seperti itu bisa melukai hati pasangan anda karna ia merasa bersalah. Mungkin itu karna Anda tidak tau, ditengah kesibukanya dia juga memikirkan anda atau memandangi foto anda. Saat seperti ini kata yang bisa anda ucapkan untuk menyindir pasangan anda secara halus adalah ;

(2) "Akhir-akhir ini kamu sibuk terus, kamu gak bosen atau strees di kerjaan mu?, kamu Luangin waktu ya, kita jalan-jalan/nongkrong berdua"

Saat anda dalam keadaan sadar seperti sekarang, anda lebih milih kata kasar yang pertama atau kata halus yang ke 2?. lebih tepat yang ke 2 bukan?. Dengan mengucap kata halus seperti itu dia akan sadar dengan sendirinya, dan pasti membuat ia merasa senang karna sudah anda ingatkan kewajiban dia untuk meluangkan waktu bersama anda.

Ada beberapa point penting yang bisa anda lakukan ketika pacar anda sedang sibuk;


1. Cari Kesibukan Sendiri
Maksud dari mencari kesibukan sendiri bukan berarti saat pasangan anda sibuk anda biarkan begitu saja dan anda juga menyibukan diri. Maksudnya kita pasti juga punya kehidupan lain diluar pasangan, misalnya Punya teman main, Lingkunngan kerja sendiri, atau kegiatan Hobi anda. Dengan begini anda tidak akan merasa Lonely (Kesepian) saat pasangan anda sedang sibuk,

2. Dukung Pasangan ditengah kesibukannya
Anda bisa memberikan dukungan berupa kata-kata melalui sms, misal "Good Luck ya,  aku yakin kerjaan mu hari ini pasti lancar dan menyenangkan, jangan lupa makan". Buat anda mungkin kata biasa saja, tapi bisa memberikan satu kekuatan besar yang bisa membuat dia semangat dalam Pekerjaan nya.

Dia punya kesibukan, berarti kamu harus bisa  meminimalisir gangguan pada pasangan. Maksudnya, kamu jadi tidak perlu mengganggunya terlalu sering, atau menuntutnya untuk terus memperhatikanmu saat ia sedang sibuk.

3. Jangan Buat dia Bad Mood saat sibuk
Saat pacar anda sedang sibuk, jangan bikin hatinya Bad Mod, Hal semacam ini bisa mempengaruhi kualitas pekerjaannya, jadi jangan sepenuhnya salahkan dia kalau dapat marah dari Bos nya karna kinerjanya kurang bagus. Padahal anda sendiri yang bikin dia Bad Mod.

4. Komitmen untuk meluangkan waktu berdua
Sibuk sih boleh sibuk, tapi jangan melupakan kewajiban meluangkan waktu untuk bersama, Misalnya 2x pertemuan dalam seminggu, Tidak perlu pergi ke tempat yang jauh, yang penting anda punya waktu untuk saling mendekatkan diri. Saat anda kencan gunakan waktu anda untuk ngobrol, bercanda atau saling mesrah.

Anda sudah melakukan cara diatas?, Dengan melakukan cara diartas hubungan anda tidak akan terasa membosankan. Good Luck. :)

Previous
Next Post »